Headlines News :
Home » » Wasiat Rasululloh SAW

Wasiat Rasululloh SAW

Written By Dunia Islam Terkini on Senin, 17 Januari 2011 | 03.59

Dari Abu Najih bin Al-Irbadh bin Sariyah ra, berkata, “Rasulullah saw telah memberikan nasihat kepada kami dengan nasihat yang menggetarkan hati dan dapat mengucurkan air mata”.

Kami berkata kepadanya: ‘Wahai Rasulullah, seakan-akan ini nasihat perpisahan, karena itu berilah kami wasiat”.

“Beliau bersabda: “Aku berwasiat kepada kalian agar senantiasa bertaqwa kepada Allah Azza wa Jalla, serta mendengarkan dan taat meskipun yang memerintah kalian seorang budak. Sesungguhnya orang-orang yang masih hidup di antara kalian, niscaya akan menyaksikan banyak perselisihan. Karena itu berpegang-teguhlah kepada sunahku dan sunah para Khulafaur-Rasyiddin yang mendapat petunjuk. Gigitlah sunah-sunah itu dengan gigi geraham kamu (berpegang teguh dengannya dan jangan dilepaskan sunah-sunah itu). Dan hindarilah hal-hal yang baru (dalam soal agama), karena semua yang baru adalah bid’ah dan setiap bid’ah adalah sesat”.
(HR. Abu Dawud dan Tirmidzi, dan dia mengatakan bahwa ini adalah hasan shahih)

[alhadistonline/bs]

Dunia Islam Terkini
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dunia Islam Terkini - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya